Minggu, 18 November 2012

Manfaat tidur Siang yang Luar biasa


Tidur siang memiliki banyak manfaat , apalagi di siang hari pastinya godaan menyandarkan kepala begitu kuat dan bahkan kelopak mata tiba-tiba terasa berat . Sebaiknya jangan melawan itu , ada baiknya kamu tidur atau beristirahat sebentar karena banyak manfaat yang didapat .



Andrei Medvedev , asisten professor di center for functional and Molecural Imaging Georgetown University menjelaskan bahwa tidur siang , otakakan mengerjakan beberapa tugas mental seperti pengorganisasian dan pengolahan informasi . Selain itu ia juga menjelaskan beberapa manfaat unik lainnya seperti dilangsir Fox News .


  • Meningkatkan daya tahan tubuh . Pada penelitian 2008 menemukan tidur siang 45 menit bisa membantu meningkatkan daya ingat . peningkatan ini terjadi dalam fase slow-wave sleep atau tidur gelombang pendek yang biasa terjadi di tidur siang .
  • Dapat meningkatkan produktivitas , Tidur siang dapat melindungi otak dari pengolahan informasi yang terjadi secara berlebihan dan membantu mengkonsolidasikan informasi yang baru di pelajari . dan akan meningkatkan konsentrasi dan produktifitas di tempat kerja .
  • Mengobati Insomnia . Penelitian menemukan bahwa orang yang tidur siang 15 menit merasa lebih waspada dan kurang mengantuk , bahkan ketika malam hari sebelumnya kurang tidur .
  • Dapat menurunkan stress , penelitian menunjukan bahwa hormon stress secara dramatis mengalami penurunan setelah tidur siang , terutama jika semalam tidurnya kurang nyenyak .
  • Dapat mencegah penyakit jantung , tidur siang yang hanya 20-40 menit dapat mengurangi resiko penyakit kardiovaskular seperti jantung dan strok . kesimpulan ini berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh peneliti di yunani .

Nah bagaimana menurut kamu ? sebaiknya tidur siang secukupnya 20-40 menit saja .


Informasi Manfaat tidur Siang yang Luar biasa  berdasarkan sumber detikcom dan diulas kembali oleh layakbaca.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar