Mau tau gak alasan kenapa pria memilih tetap single (jomblo)
:D . artikel ini dikutip dari wolipop .menikah itu bukan suatu yang mudah bagi
seorang pria , apalagi yang belum mapan dari segi financial (emang nikah pake
cinta doang :D ) . Tapi ada juga yang sudah mapan dan berumur tapi belum ada
niat untuk menikah :D .
google images |
Nah inilah beberapa alasan pria memilih tetap single :
- Kebebesan , kebanyakan pria single karena mereka ingin bebas dengan kehidupannya , tanpa adanya larangan dan pastinya memiliki banyak waktu untuk diri sendiri. Dan belum adanya keinginan berbagi kehidupan mulai dari waktu sampai financial dengan seseorang . bagi mereka yang ingin tetap single ernikahan hanya akan mengubah pola kehidupan yang sudah dijalani.
- Masih ingin bersenang-senang , pria single kebanyakan masih ingin bersenang-senang , pergi ke suatu club ke club lain , kencan dengan bebagai wanita atau menghabiskan uang untuk hobi , hal ini merupakan tanda pria tersebut masih ingin bersenang-senang.
- Belum menemukan wanita ideal . pasti setiap pria memiliki criteria wanita ideal untuk dijadikan seorang istri , nah mencari yang sesuai criteria itu sangatlah sulit , jadi kalo ia tetap menunggu yang ideal di hati jadi harus menunggu deh :D .
- Takut dengan tanggung jawab ,kalo sudah menikah pastinya tanggung jawab menjadi lebih besar , belum lagi kalo sudah punya anak ,. Untuk seorang pria yang takut komitmen , mereka hanya akan membayangkan hal-hal buruk dari pernikahan .
- Belum Dewasa , Kedewasaan tidak ditentukan dengan umur , karena kedewasaan ditentukan dengan pemikiran juga , kalo sudah dewasa namun cara berfikirnya masi kanak-kanak belum bisa dikatakan dewasa . Dan pria yang belum dewasa hanya memikirkan dirinya sendiri dan tidak mau berbagi dengan orang lain .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar