Minggu, 31 Maret 2013

Cara Mengempeskan Jerawat yang Alami dengan Buah


+Layakbaca.com  Mengempeskan Jerawaat secara alami – Jerawat sudah menjadi sesuatu yang menakutkan bagi setiap orang, apalagi untuk kaum hawa pasti gak mau terkena jerawat karena akan mengurangi penampilan dan jika jerawat hilang menimbulkan bekas.

Cara Mengempeskan Jerawat yang Alami dengan Buah
Mengempeskan Jerawat / (c) shutterstock


Nah kali ini layakbaca akan berbagi tips bagaimana mengempeskan jerawat yang membengkak dengan cara alami. Tips ini didapatkan dari sumber terpercaya, dimana menggunakan buah semangka.

Buah semangka dapat mengembalikan kondisi kulit rusak akibat terpaan sinar matahari dan iritasi bahkan mengurangi noda yang ditimbulkan. Dan tips ini juga menggunakan buah pisang. Simak saja tipsnya dibawah dan cara mengaplikasikannya.


Bahan:

  • 1 sdt air semangka segar
  • 1 sdt pisang yang sudah dilumatkan

Cara Aplikasi:

  • Campur keduanya dalam wadah, aduk hingga rata.
  • Oleskan bahan tersebut pada wajah yang berjerawat dan meradang. Diamkan selama 15 menit.
  • Bilas dengan air hangat.

Lakukan perawatan ini hingga jerawat Anda kempes dan hilang dari wajah.

Semoga Tips Cara Mengempeskan Jerawat yang Alami dengan Buah dapat bermanfaat untuk sahabat!

sumber: http://www.vemale.com/body-and-mind/cantik/21124-mengempeskan-jerawat-bengkak-dengan-bahan-alami.html
READ MORE - Cara Mengempeskan Jerawat yang Alami dengan Buah

WOW Mobil ini Terbuat dari 80 kg Emas dan termahal di Dunia


+Layakbaca.com WOW mobil ini berlapis emas loh :D . Mobil ini menandai 5.000 tahun kejayaan pembuatan perhiasan di India, Mobil ini bentuknya mungil tapi sangat mewah, bagaimana tidak mobil ini dilapisi oleh emas :D

Mobil Emas


Emasnya saja terbuat dari emas 80kg 22 karat , 15 Kg batuan berharga lainnya dan diperlukan 30 orang untuk menciptakan mobil ini. Tahu gak sahabat, tadinya tuh mobil ini mobil murah tapi karena terbuat dari emas harganya langsung melambung tinggi dan termahal didunia.

Mobil Emas


Mau punya Mobil  Terbuat dari Emas ?

READ MORE - WOW Mobil ini Terbuat dari 80 kg Emas dan termahal di Dunia

Mengetahui Kepribadian Wanita Melalui Bentuk Alisnya


+Layakbaca.com  Menguak keperbadian wanita melalui bentuk alis? Setiap manusia memiliki alis yang berbeda pastinya, bahkan memiliki keunikan tersendiri. Menurut sumber seseorang dapat dilihat kepribadiannya melalui alisnya. Mau tahu lebih lanjut silahkan cek kepribadiannya melalui alis dibawah.

 Bentuk busur
alis
Courtesy funkydowntown 
Alis berbentuk ini memang cantik dan bisa dikatakan bentuknya sempurna di antara alis lainnya. Nah, pemilik alis ini dilahirkan memiliki keberuntungan di berbagai hal sepanjang hidupnya. Selalu ada keseimbangan dalam segala hal termasuk dalam hal hubungan asmara.
Bentuk alis naik
bentuk alis 
Courtesy funkydowntown 
Pemilik bentuk alis yang ekornya naik ini punya pemikiran yang selalu positif. Dalam segala sesuatu mereka akan terlihat optimis sekalipun mungkin orang lain meragukan kemampuannya. Mereka juga orang yang tergolong aktif dan tidak suka meniru-niru saja.
Mereka termasuk sosok yang menciptakan tren ketimbang hanya pengikut
Bentuk alis turun
bentuk alis 
Courtesy funkydowntown  
Apabila Anda memiliki bentuk alis turun, maka Anda tergolong kepribadian yang menggoda. Anda punya pesona lebih dalam penampilan Anda. Sayangnya Anda cenderung terlalu peduli pada diri sendiri dan kurang sensitif akan kebutuhan orang lain.
Anda juga cenderung egois dalam berbagai hal. Demikian pula dalam hubungan asmara, Anda lebih banyak memikirkan diri sendiri.
Bentuk alis pendek
bentuk alis 
Courtesy funkydowntown  
Memiliki bentuk alis yang pendek artinya Anda adalah sosok yang selalu bersemangat dan berjiwa muda. Anda punya ambisi yang sangat besar serta orang yang mandiri. Anda tak suka menggantungkan diri pada orang lain, dan cenderung berusaha sendiri menggapai apa yang Anda inginkan.
Bentuk alis datar
bentuk alis 
Courtesy funkydowntown  
Memiliki bentuk alis datar biasanya adalah wanita yang suka menikmati petualangan alam di luar. Mereka juga sosok wanita karier yang punya prestasi dan patut diperhitungkan. Mereka tipe yang pembosan dan tidak suka hal-hal yang berbau konservatif.
Bentuk alis membentuk sudut
bentuk alis 
Courtesy funkydowntown  
Mereka yang memiliki alis membentuk sudut di bagian ujung adalah orang yang kreatif dalam segala hal, baik asmara maupun karier. Punya kepribadian yang dramatis dan pandai mengatur uang. Nyaris tak ada masalah keuangan sepanjang hidupnya.
Bentuk alis bulat
bentuk alis 
Courtesy funkydowntown  
Punya alis bentuknya busur rapi seperti membulat adalah mereka yang ditakdirkan bergerak di bidang entertainer. Mereka sangat peduli akan penampilan dan piawai dalam menghibur orang.

Nah Semoga informasi menguak kepribadian wanita berdasarkan alisnya dapat bermanfaat untuk sahabat ya.

sumber : http://www.vemale.com/woman-extra/21195-mengungkap-kepribadian-wanita-lewat-bentuk-alis.html
READ MORE - Mengetahui Kepribadian Wanita Melalui Bentuk Alisnya

8 Jenis Jamur dan Manfaat Luar Biasanya


+Layakbaca.com  Macam-macam jamur dan khasiatnya – sahabat tahu ada berapa macam jamur? Atau hanya beberapa saja yang kalian ketahui? Jamur banyak macamnya loh dan manfaatnya juga berbeda-beda.

Ada juga jamur yang beracun dan ada juga jamur yang memiliki khasiat yang luar biasa. Nah Layakbaca akan Share 8 Jenis Jamur dan khasiatnya. Simak dibawah .

8 Jenis Jamur dan Manfaat Luar Biasanya
Jamur / Google Image


Berikut 8 Jenis Jamur dan Manfaat Luar Biasanya 



1. Jamur putih untuk menurunkan berat badan dan pencegahan kanker prostat

Kategori ini termasuk jamur kancing, cremini dan Portobello. Jamur putih memiliki karbohidrat yang mempercepat metabolisme dan menjaga kadar gula darah. Metabolisme yang cepat membuat tubuh membakar lebih banyak lemak. Mengonsumsi jamur putih tiga ons per hari selama empat sampai enam minggu dapat menurunkan berat badan. Jamur ini juga kaya akan selenium yang tidak hanya membantu menurunkan berat badan, tetapi juga memiliki efek positif pada kanker prostat.

2. Shiitake bisa melawan tumor

Jamur beraroma khas ini mengandung lentinan yang merupakan senyawa anti-tumor alami. Jamur ini telah dikembangkan oleh Jepang menjadi pengobatan anti-kanker yang cukup menguntungkan. Pada gilirannya, jenis jamur juga menjadi sumber Vitamin D. Konsumsi empat sampai lima ons per hari sangat dianjurkan untuk menjaga kebugaran tubuh Anda.

3. Reishi sebagai obat anti-kanker

Jamur yang terlihat seperti bunga coklat dan putih besar ini terbuat dari kayu yang memiliki sifat-sifat berikut: anti-kanker, anti-oksidan, anti-bakteri, anti-virus dan anti-jamur. Selain itu, jamur reishi mengandung asam gandodermic yang membantu mengurangi kolesterol yang pada akhirnya dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Makan jamur reishi beberapa ons per hari dapat membantu Anda mengurangi kolesterol dan risiko darah tinggi.

4. Maitake bisa melawan kanker payudara

Setengah cangkir jamur maitake per hari mampu membersihkan sistem tubuh dan menemukan sel-sel abnormal yang kemudian membuat mereka rusak dengan sendiri. Jamur ini juga dapat memicu tubuh untuk melepaskan sel-sel pembunuh sistem kekebalan tubuh.

5. Tiram untuk HIV

Jamur tiram sedang diteliti sebagai pertahanan terhadap kemungkinan HIV. Karena tinggi akan senyawa anti-oksidan, jamur ini dapat menjadi obat anti-kanker.

6. Chanterelle

Terlihat seperti terompet mini, jamur ini sering dikaitkan dengan sifat anti-mikroba, bakteri dan jamur. Jamur ini juga kaya akan vitamin C, D, dan potasium.

7. Porcini untuk anti-radang

Jamur gendut mirip Portabello ini telah digunakan sebagai obat anti-inflamasi. Porcini berisi senyawa ergosterol yang mampu melakukan sitotoksisitas yang merupakan proses menyerang sel musuh.

8. Shimeji dapat mengobati asma dan tumor

Jamur ini mudah ditemukan dalam makanan Asia atau sebagai hiasan. Shimeji mengandung beta-glukan yang menurut National Cancer Institute of Japan, senyawa ini adalah obat untuk memperlambat dan menghancurkan tumor yang tumbuh di tubuh. Jamur shimeji juga dapat mengobati diabetes, asma dan alergi tertentu dengan meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan kemampuan penyembuhannya.


READ MORE - 8 Jenis Jamur dan Manfaat Luar Biasanya

Turis Nekat Foto didepan Gunung Meletus!


Turis Nekat Foto didepan Gunung Meletus!
Turis Nekat Foto didepan Gunung Meletus!
 ©mirror.co.uk/Denis Budkov


Lihat foto ini? Foto Extream ketika erupsi gunung berapi. Turis ini nekat foto ditdepan erupsi gunung berapi. Turis tersebut tidak dikenal namanya ia berdiri sangat dekat dengan kawah gunung berapi dan berfoto di gunung Plosky Tolbachik yang sedang memuntahkan lava panas, ia tetap berdiri dan tersenyum.

Mau menirunya sob? Jangan ya :D

+Layakbaca.com 
READ MORE - Turis Nekat Foto didepan Gunung Meletus!

Ramalan Zodiak Hari Ini Edisi 1 -7 April 2013

Ramalan Zodiak hari ini edisi 1 – 7 April . Sahabat kali ini Ramalan zodiak untuk hari esok update hari ini :D. Bagi yang udah gak sabar dengan ramalan bintangnya bisa langsung cek update ramalannya.

Tapi inget ya ini hanya sebuah ramalan yang bersifat menebak tidak ada unsur magic dalam hal ini. Jadi jangan percaya dengan ramalan zodiak ini tapi hanya sekedar senang-senang saja oke! Sima bintang kalian dibawah. Dan jangan lupa berkomentar, budayakan komentar supaya makin seru updatenya :D 

Ramalan zodiak hari ini

Ramalan Zodiak Hari Ini Edisi Mingguan

Ramalan Aries Hari Ini  
Jika Anda telah menjadi stres karena proyek-proyek yang tidak berjalan baik atau tidak sesuai seperti yang Anda kerjakan, buat beberapa penyesuaian. Buatlah daftar hal yang Anda ingin raih.
  • Keuangan: Minggu ini akan ada kejutan.
  • Cinta: Belajar Untuk meraih Suatu mutu kebersamaan.
  • Kesehatan: Intinya anda mesti jaga kesehatan, jangan suka main hujan-hujanan.
  • Quote: Kita semua memiliki keajaiban yang tersembunyi di dalam diri masing-masing, hanya butuh kondisi yang tepat untuk membangkitkannya. (Charles Dickens )

Ramalan Taurus Hari ini
Ini adalah minggu yang sempurna untuk memanjakan diri. Jika Anda merasa cenderung untuk mengembangkan hobi atau untuk mendapatkan kreatif, lakukalah. Satu-satunya hal yang dapat merusak hari Anda adalah dengan tidak melakukan apa yang ingin Anda lakukan.
  • Keuangan: Ditraktir teman, siapa takut..
  • Cinta: Keretakan itu bisa diperbaiki asal anda berusaha.
  • Kesehatan: Cuaca akan mempengaruhi vitalitas tubuhmu.
  • Quote: Secara aerodinamis lebah seharusnya tidak bisa terbang, tapi lebah tidak tahu hal itu, jadi ia tetap terbang (Mary Kay Ash )


Ramalan Gemini Hari ini
Perasaan Anda akan mudah sakit jika Anda masuk ke sebuah argumen atau Anda menemukan seseorang sedang negatif tentang apa yang Anda ingin raih. Luangkan waktu untuk menikmati usaha Anda sendiri saat ini.
  • Keuangan: Menabung adalah kunci Kekayaan.
  • Cinta: Ada yang baru nih…
  • Kesehatan: Bugar
  • Quote: Rayulah aku, dan aku tak mempercayaimu. Kritiklah aku, dan aku mungkin tak menyukaimu. Acuhkan aku, dan aku mungkin tak memaafkanmu. Semangatilah aku, dan mungkin aku takkan melupakanmu. (William Arthur)


Ramalan Cancer Hari Ini          
Ini adalah waktu yang tepat untuk melakukan perjalanan, mencari cinta atau untuk melibatkan diri dalam kegiatan masyarakat. Sebagian besar dari semua, jangan duduk-duduk sendiri.
  • Keuangan: Hematlah untuk menjaga anjloknya isi dompet anda minggu-minggu ini.
  • Cinta: Jangan gampang dirayu oleh yang lain, setialah.
  • Kesehatan: Rajin Check Up Ke dokter Anda.
  • Quote: Jangan biarkan orang mencuri mimpi Anda. Ini impian Anda, bukan mereka. (Dan Zadra).


Ramalan Leo Hari ini 
Hal-hal yang mungkin tidak terjadi cukup cepat untuk Anda tetapi, jika Anda mencoba untuk mempercepat proses, Anda mungkin hanya berakhir dengan menahan diri Anda kembali. Jika Anda jujur dengan diri sendiri, Anda akan menyadari kesabaran adalah apa yang kurang di masa lalu.
  • Keuangan: usaha anda akhirnya akan tercapai dalam waktu dekat ini.
  • Cinta: Bertepuk sebelah tangan.
  • Kesehatan: Sehat wal afiat.
  • Quote: Saya tidak percaya Anda harus lebih baik dari orang lain. Saya percaya Anda harus lebih baik daripada yang pernah Anda pikir Anda bisa. (Ken Venturi ).


Ramalan Virgo Hari ini
Keinginan Anda untuk menghabiskan waktu dengan seseorang yang Anda sayangi akan mengakibatkan beberapa kemungkinan yang menarik.
  • Keuangan: Nyaris Rugi
  • Cinta: Ada yang lagi galau.
  • Kesehatan: jangan melakukan perjalanan jau dalam minggu-minggu ini.
  • Quote: Kami tidak pernah melihat ke belakang. Kami hanya membayangkan ada begitu banyak yang dapat diharapkan di depan sehingga tidak ada alasan memikirkan apa yang seharusnya kami lakukan di masa lalu. Itu tidak akan menghasilkan perbedaan apa pun. Anda hanya dapat menjalani kehidupan ini dengan terus maju. (Warren Buffett).


Ramalan Libra Hari ini
Jauhkan ide dan pikiran untuk diri Anda hari ini. Membiarkan seseorang dalam rencana Anda bisa menimbulkan gosip. Manjakan diri Anda dan Anda akan merasa segar dan siap untuk menaklukkan impian Anda.
  • Keuangan: Jangan tergiur barang-barang mewah, tetaplah hemat.
  • Cinta: Selama anda mempertahankannya, maka akan baik-baik saja.
  • Kesehatan: Hindari makanan berminyak
  • Quote: Perubahan tidak akan datang jika kita menunggu orang lain atau lain waktu. Diri kitalah yang ditunggu-tunggu. Diri kitalah perubahan yang kita cari. (Barack Hussein Obama).


Ramalan Scorpio Hari Ini
Lakukan sesuatu yang akan membantu Anda bergerak maju dengan proyek kreatif Anda telah kerjakan. Perjumpaan romantis akan memacu Anda secara mental dan fisik, jangan lewatkan kesempatan untuk menghabiskan waktu dengan seseorang yang anda cintai.
  • Keuangan: Proyek anda akan mendapatkan laba yang signifikan.
  • Cinta: Butuh penyegaran.
  • Kesehatan: Jangan lupa rutin olahraga ringan.
  • Quote: Jangan pernah melarikan diri, jangan pernah letih dan jangan pernah putus asa. (Wiston Churchill).


Ramalan Sagitarius Hari ini
Jika Anda terlalu memaksa, Anda dapat mengharapkan untuk menghadapi perlawanan. Tidak semua orang akan setuju dengan metode Anda atau keyakinan Anda. Hindari oposisi dan perselisihan.
  • Keuangan: hti hati dalam mengeluarkan anggaran.
  • Cinta: Kesetian adalah hal yang utama.
  • Kesehatan: Lebih bugar dari hari sebelumnya.
  • Quote: Saya telah belajar bahwa jika kita berpuas diri menjadi nomor dua maka itulah yang akan terjadi pada kehidupan kita. (John F. Kennedy).


Ramalan Capricorn Hari Ini
Tempatkan bakat yang Anda miliki untuk bekerja bagi Anda. Gunakan imajinasi Anda untuk hadir dengan sesuatu yang sedikit berbeda. Cinta ada di udara jadi nikmatilah ketika ditemani seseorang yang mungkin memacu usaha Anda.
  • Keuangan: Hindari Pemborosan sia-sia.
  • Cinta: Senandung Lirih di tepi pantai.
  • Kesehatan: Utamakan kesehatan anda, jangan sia-siakan kebugaran anda,tetaplah menjaganya dengan mengkonsumsi makanan yang sehat.
  • Quote: Konsistensi adalah penentu lainnya untuk mewujudkan impian. Sering kali impian tidak dapat mewujudkan dengan cara yang cepat dan mudah, tetapi perlu proses dan tentunya memerlukan konsistensi, ketahanan untuk tetap bekerja keras, belajar, dan mengembangkan seluruh potensi yang ada sampai impian kita terwujud. (Walt Disney).


Ramalan Aquarius Hari Ini
Kembalilah ke hal paling dasar dan Anda akan menemukan lebih mudah untuk menghadapi kehidupan dan apa yang diperlukan dari Anda. Temukan kembali diri Anda dengan membuat beberapa pilihan hidup sehat – dimulai dari sekarang.
  • Keuangan: Semua akan indah pada waktunya.
  • Cinta: Cinta lama bersemi kembali.
  • Kesehatan: Kurangi begadang.
  • Quote: Penghargaan yang didapat dari sesuatu yang telah diselesaikan dengan baik adalah keberhasilan dalam menyelesaikannya. (Raplh Waldo Emerson)


Ramalan Pisces Hari ini
Anda sedang dalam mood untuk cinta dan, baik Anda masih lajang atau dalam sebuah hubungan, Anda harus dapat memasuki sedikit asmara. Kobarkan api asmara dengan pasangan Anda saat ini atau menyalakan api dengan seseorang yang baru.
  • Keuangan: Semangat berusaha atau bekerja, dan dapatkan hasil maksimal dalam waktu dekat ini.
  • Cinta: kejar atau pertahankan cinta anda.
  • Kesehatan: jangan makan yang pedis-pedis.
  • Quote: Menembangkan kemenangan lain yang ingin Anda alami dalam kehidupan akan mengalir dari perubahan pola pikir Anda. (Denis Waitley).
Semoga informasi update ramalan zodiak hari ini untuk edisi 1 - 7 April 2013 dapat bermanfaat dan menghibur serta memberikan motivasi. tapi ini hanya sekedar havefun. 

sumber: katailmu.com

READ MORE - Ramalan Zodiak Hari Ini Edisi 1 -7 April 2013

Kekurangan Air Liur Akan Menimbulkan Bahaya bagi Kesehatan

Waduh Ternyata kekurangan air liur dapat berbahaya loh – Sahabat pernah denger berita ini? Jika Kekurangan air liur ternyata bahaya untuk kesehatan. Apa saja yang bisa terjadi jika seseorang kekurangan Air liur? Simak selengkapnya dibawah ini.

Kekurangan Air Liur Akan Menimbulkan Bahaya bagi Kesehatan
Ilustrasi/Google Image


Seseorang bisa mengalami kekurangan air liur dalam tahap ringan, hingga tahap parah. Kekurangan air liur bisa menyebabkan beberapa hal berikut ini, seperti dilansir oleh Third Age (26/03).

1. Kesulitan menelan atau mengunyah makanan. Pada akhirnya akan membuat seseorang kekurangan gizi atau nutrisi.

2. Kesulitan mengecap rasa makanan. Dengan kata lain kemampuan seseorang untuk bisa merasakan makanan akan sangat berkurang.

3. Kesulitan berbicara.

4. Bau napas tak sedap atau halitosis. Hal ini tentunya sangat mempengaruhi kehidupan sosial orang tersebut.

5. Iritasi atau kerusakan jaringan pada mulut.

6. Infeksi.

7. Kerusakan gigi. Orang yang mengalami mulut kering lebih berisiko mengalami kerusakan gigi.

8. Penyakit gusi.



sumber: http://www.merdeka.com/sehat/kekurangan-air-liur-ternyata-bisa-berbahaya.html
READ MORE - Kekurangan Air Liur Akan Menimbulkan Bahaya bagi Kesehatan

Sabtu, 30 Maret 2013

6 cara menghindari sakit punggung saat bercinta


Sakit punggung saat bercinta? Hmm mungkin dengan informasi ini dapat mengurangi hal tersebut. Yaitu 6 cara menghindari sakit punggung saat bercinta! Simak selengkapnya dibawah ya.

©Shutterstock/Yuriy Rudyy


Foreplay
Banyak orang menganggap seks adalah sesuatu yang spontan. Padahal Anda lebih baik melakukan foreplay untuk meningkatkan gairah secara maksimal. Anda pun bisa mencoba foreplay dengan cara mandi bersama dan saling memijat untuk menghindari sakit punggung saat bercinta.

Posisi seks
Beberapa posisi seks tertentu terkadang juga menyebabkan sakit punggung. Demikian juga tempat Anda melakukan aktivitas intim bersama pasangan. Pastikan Anda memanfaatkan bantal atau alas lainnya ketika bercinta agar tidak terjadi risiko sakit punggung.

Buru-buru
Jika tidak terbiasa melakukan seks cepat, jangan memaksakan diri untuk melakukannya. Sebab seks cepat identik dengan buru-buru namun tetap bisa merasakan kenikmatan. Hindari seks cepat atau bercinta dengan buru-buru jika tidak mau mengalami gejala sakit punggung.

Melepas baju
Sama seperti seks, ketika melepas baju Anda maupun pasangan tidak sebaiknya buru-buru saat melakukannya. Sebab terlalu cepat melepas baju mempengaruhi gerak dan berisiko tinggi melukai punggung.

Sex toys
Jika sakit punggung menjadi masalah utama yang menghalangi penetrasi, sebenarnya Anda dan pasangan bisa saling memuaskan dengan cara lain. Misalnya melakukan masturbasi mutualisme, seks oral, atau menggunakan sex toys.

Lokasi bercinta
Alihkan perhatian sakit punggung terhadap hal lain ketika bercinta. Misalnya mencoba untuk bercinta di lokasi yang berbeda. Selain itu, cobalah untuk meraih orgasme untuk membuat otot-otot menjadi lebih rileks dan menurunkan sakit pada punggung.


sumber: http://www.merdeka.com/sehat/6-cara-menghindari-sakit-punggung-saat-bercinta.html

READ MORE - 6 cara menghindari sakit punggung saat bercinta

Jumat, 29 Maret 2013

Inilah 4 Cara gila menurunkan berat badan!


Inilah 4 Cara gila menurunkan berat badan! Sahabat, banyak orang yang ingin menurunkan berat badan, dengan cara berolahraga sampai sesuatu yang sangat extream :D . Sahabat ingin menurutkan berat badan juga?

Layakbaca kali ini akan share informasi 4 cara gila menurutnkan berat badan yang didapatkan dari sumber yang ada.  Dan ini Jangan di Tiru!



Inilah 4 Cara gila menurunkan berat badan!


1. Diet cacing pita
Cacing pita adalah parasit yang hidup dalam perut manusia. Parasit ini biasanya mengonsumsi makanan yang dimakan oleh manusia dan menyedot nutrisi mereka. Orang terkadang mengonsumsi telur cacing pita dengan tujuan mengembangbiakkan cacing pita dalam tubuh mereka. Hal ini dilakukan agar cacing pita mengambil lemak yang mereka konsumsi dan kalori yang mereka makan. Tentu saja hal ini sangat tidak sehat, karena selain mengonsumsi kalori, cacing pita juga akan menyedot nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan tubuh. Pada akhirnya seseorang yang memiliki cacing pita dalam tubuhnya akan mengalami kekurangan gizi serius.

2. Diet bola kapas
Beberapa orang benar-benar percaya bahwa menelan bola kapas sebelum makan akan membantu mereka cepat merasa kenyang dan membuat mereka tak mudah lapar. Ini sangat tidak masuk akal. Tubuh membutuhkan makanan untuk menyerap vitamin dan nutrisi. Bagaimana pun seseorang harus makan cukup untuk menjaga kesehatan mereka. Belum lagi jika membayangkan bagaimana bola kapas akan diproses dan akhirnya dikeluarkan melalui kotoran. Selain menjijikkan, cara ini tampaknya tak akan berhasil.

3. Diet diuretik
Diet diuretik dipercaya mampu menurunkan berat badan dengan cepat dengan cara mengeluarkan cairan dalam tubuh secara drastis. Namun alih-alih membuat badan cepat kurus, cara ini justru membahayakan. Banyak yang tak mengetahui bahwa ketika tubuh membutuhkan cairan, sementara cairan yang ada telah dikeluarkan, maka tubuh akan menyerap dari tempat lain seperti tulang yang terdiri atas 70 persen air. Jika ini terjadi, tubuh akan memperlambat metabolisme dan semakin mempercepat penambahan berat badan.

4. Operasi menambal lidah
Cara yang satu ini tergolong ekstrem dan mahal. Dengan beberapa ribu dollar seseorang meminta dokter untuk memberikan tambalan pada lidahnya. Ini dilakukan agar seseorang kesulitan merasakan, mengunyah, atau menelan makanan. Hal ini pada akhirnya membuat seseorang tidak banyak makan dan hanya mengonsumsi diet cairan. Selain menyakitkan, cara ini tak bisa dilakukan selamanya. Kemungkinan cara ini hanya akan berhasil selama tambalan tersebut masih ada.

sumber: http://www.merdeka.com/sehat/4-cara-gila-untuk-turunkan-berat-badan.html
READ MORE - Inilah 4 Cara gila menurunkan berat badan!

Kamis, 28 Maret 2013

6 Alasan Kenapa Harus Membatasi Minum Susu


6 Alasan kenapa Harus membatasi minum susu – Sahabat suka minum susu? Jangan berlebihan ya. Kenapa? karena kali ini layakbaca akan share informasi kenapa harus membatasi minum susu, informasi ini didapatkan dari sumber terpercaya. Karena makanan apapun yang bergizi jika di konsumsi secara berlebihan tetap akan tidak baik.

6 Alasan kenapa Harus membatasi minum susu
Susu/Google




Susu memang menyehatkan dan merupakan sumber protein, kalsium, serta vitamin. Namun sebaiknya Anda membatasi konsumsi susu dan produk susu seperti keju, yogurt, dan lainnya karena alasan seperti yang dilansir dari Third Age berikut ini.

Hormon
Ada susu yang dihasilkan dari sapi dengan pemberian hormon buatan. Tujuan pemberian hormon tersebut tidak lain adalah untuk meningkatkan jumlah susu yang dihasilkan. Padahal, hormon buatan tersebut mengganggu keseimbangan sistem organ tubuh manusia dan bisa memicu penyakit kanker.

Intoleransi laktosa
Jika Anda menderita gangguan kesehatan yang satu ini, artinya tubuh tidak mampu mencerna laktosa - gula alami yang terdapat di dalam susu dan produk susu. Jika penderita intoleransi laktosa memaksakan diri minum susu, mereka akan merasa sakit pada perut, kembung, dan sering kentut.

Bahan campuran
Susu yang sudah dijual di pasaran juga kebanyakan sudah dicampur dengan berbagai bahan yang kurang menyehatkan. Sehingga membatasi konsumsi susu adalah salah satu pilihan terbaik untuk menjaga kesehatan.

Mengganggu enzim
Kebanyakan produk susu mengalami pasteurisasi untuk membunuh bakteri jahat. Namun selama proses tersebut, vitamin, protein, dan enzim juga ikut dihancurkan. Pasteurisasi juga membuat susu sulit dicerna oleh tubuh dan mengganggu sistem enzim manusia.

Menimbulkan alergi
Beberapa produk susu dikaitkan dengan risiko gangguan pernapasan dan alergi. Sehingga para ahli nutrisi menyarankan agar penderita masalah kesehatan tersebut membatasi konsumsi susu.

Radang sendi
Pada sebuah penelitian, konsumsi susu juga berhubungan dengan meningkatnya risiko radang sendi. Meskipun penelitian tersebut dilakukan pada tikus percobaan, tidak ada salahnya jika Anda juga mulai membatasi konsumsi susu.


sumber: http://www.merdeka.com/sehat/6-alasan-membatasi-konsumsi-susu.html
READ MORE - 6 Alasan Kenapa Harus Membatasi Minum Susu

Rabu, 27 Maret 2013

Ramalan Zodiak Hari ini Edisi 25 – 31 Maret 2013


Ramalan Zodiak Hari ini Edisi 25 – 31 Maret 2013 – Sahabat sudah menanti update dari ramalan bintang ya?mungkin sahabat bisa melihat zodiac kalian dibawah. Tapi ingat jangan mempercayainnya karena ramalan ini hanya bersifat tebakan tidak ada magic sedikitpun.

Ramalan Zodiak Hari ini Edisi 25, 26, 27, 28, 29, 30, 31 Maret 2013. Bisa sahabat lihat dibawah. Have Fun Guys :)

Ramalan Zodiak







ZODIAK APRICORNUS (21 DESEMBER – 20 JANUARI)

Jangan merasa jadi orang tak berguna apalagi tak berdaya. Sehingga kecewa ketika terjadi kebocoran di tempat kerja Anda. Tetap berpikir jernih. Jangan mudah curiga kepada yang lain. Teliti lebih dulu, kumpulkan fakta-fakta yang ada. Dan tetap fokus pada rencana semula. Rezeki: Mulai ada peningkatan. Asmara: Masih seperti kemarin. Fisik: Kurang tidur, mengurus anggota keluarga yang sakit. Hari baik: Senin, ada tantangan baru. Warna: Hijau.


ZODIAK AQUARIUS (21 JANUARI – 18 FEBRUARI)

Sedang happy, segalanya berjalan lancar tanpa kendala. Tapi karena tak ada gejolak apa-apa, hidup jadi menjemukan, tak ada misteri dan mudah ditebak. Buat sesuatu yang lain kalau ingin perubahan yang cukup signifikan. Rezeki: Ada peningkatan sedikit. Asmara: Yang sendiri sedang galau, yang berkeluarga biasa saja. Fisik: Sakit di kaki kambuh lagi. Hari baik: Minggu, bertemu seseorang yang menyenangkan. Warna: Merah.

ZODIAK PISCES (19 FEBRUARI – 20 MARET)

Cicil mulai dari sekarang, sehingga tidak menumpuk di akhir pekan. Anda sudah bertekad ingin mengambil jalan itu, buatlah jadwal yang tepat. Bukan soal jadwal saja tapi juga pelaksanaannya. Percayalah, niat baik pasti akan mendapat dukungan yang tak sedikit. Rezeki: Bersyukur, selalu ada sumber baru yang memancar. Asmara: Makin jelas arahnya. Fisik: Jaga pola makan dan cukup istirahat. Hari baik: Sabtu bertemu keluarga jauh. Warna: Cokelat.

ZODIAK ARIES (21 MARET – 20 APRIL)

Kalau mau pegang komitmen dengan keputusan pertama, mestinya tidak coba-coba dengan yang lain. Sikap yang terkesan mudah berpindah malah jadi bahan gunjingan. Kalau Anda yakin, jalani saja. Anda yang akan merasakan langsung. Rezeki: Anda termasuk rajin dalam bekerja, jadi tak perlu khawatir. Asmara: Jangan tebar pesona ke mana-mana. Fisik: Perut sedikit gendut. Hari baik: Senin, ada kontrak yang ditandatangani. Warna: Merah.

ZODIAK TAURUS (21 APRIL – 20 MEI)

Semangat dan harapan makin besar, setelah melihat perkembangan belakangan ini. Untuk hal lain Anda harus mengukur kemampuan. Idealnya, siapa saja yang minta bantuan akan dipenuhi. Tapi Anda juga harus ingat tujuan pribadi. Rezeki: Banyak bersyukur. Asmara: Menunggu hari baik. Fisik: Makin bugar. Hari baik: Minggu, rekreasi. Warna: Abu-abu.

ZODIAK GEMINI (21 MEI – 20 JUNI)

Kalau Anda siap merambah bidang lain, satu keputusan yang tepat. Tak ada salahnya mencoba. Kalah menang bukan ukuran, yang penting ada pengalaman. Selama ini teman banyak membantu Anda, sekarang giliran Anda. Rezeki: Berlimpah, harus banyak sedekah. Asmara: Lagi bahagia-bahagianya. Fisik: Sakit kepala ringan. Hari baik: Sabtu, ada sesuatu yang baru. Warna: Hitam.

ZODIAK CANCER (21 JUNI – 20 JULI)

Tempatkan kedudukan pada porsinya masing-masing. Jangan terlalu serakah mau mendapatkan semua. Kalau ada rasa dendam jangan terlalu lama terpendam. Utarakan apa yang membuat Anda kesal. Memang bagus kalau tak mau menoleh ke belakang. Tapi dalam pergaulan harus ada terima kasih. Rezeki: Sisihkan yang bukan haknya. Asmara: Menggebu-gebu dengan yang baru. Fisik: Banyak pikiran. Hari baik: Minggu, pertemuan. Warna: Hijau.

ZODIAK LEO (21 JULI – 20 AGUSTUS)

Agaknya Anda masih sibuk dengan urusan hati, bingung menentukan pilihan. Kalau Anda sudah bahagia, buat apa mencari-cari sesuatu yang belum pasti? Jangan tertipu fatamorgana. Ada saatnya Anda nanti tersenyum bahagia. Rezeki: Banyak perubahan. Asmara: Kalau sekadar berteman, tak mengapa. Fisik: Banyak pikiran. Hari baik: Senin, dapat keuntungan. Warna: Merah.

ZODIAK VIRGO (21 AGUSTUS – 20 SEPTEMBER)

Kesabaran dan konnsistensi selalu berbuah manis. Sekarang saatnya memetik kemenangan. Tapi jangan terlalu hanyut. Masih ada hari esok yang butuh perjuangan juga. Jaga pikiran jangan sampai bosan. Rezeki: Meningkat dari kemarin. Asmara: Jangan terlalu menggoda. Fisik: Tekanan darah rendah. Hari baik: Jumat, lebih spiritual. Warna: Biru.

ZODIAK LIBRA (21 SEPTEMBER – 20 OKTOBER)

Andai saja Anda sanggup menaklukkan diri sendiri, tak ada persoalan lain yang cukup berat. Anda siap beranjak, meninggalkan masa lalu tanpa menyakiti. Bisa juga Anda tetap di sana tapi susun langkah bersama yang lebih menjanjikan. Rezeki: Tinggal bersyukur. Asmara: Tak bisa ke lain hati. Fisik: Kalau capek, leher suka sakit. Hari baik: Minggu, saatnya bekerja untuk yang lain. Warna: Merah.

ZODIAK SCORPIO (21 OKTOBER – 20 NOVEMBER)

Sambut hari dengan senyum bahagia. Kondisi spiritual Anda makin meningkat. Perubahan yang luar biasa, Anda sudah berpikir ke masalah rohani. Bulan depan ada perjalanan ziarah agama. Tapi harus jaga keseimbangan, tetap berpijak ke bumi. Rezeki: Tak akan lari kemana. Asmara: Masih ada kendala. Fisik: Tekanan darah rendah. Hari baik: Senin, ada yang mengajak bertemu. Warna: Putih.


ZODIAK SAGITARIUS (21 NOVEMBER – 20 DESEMBER)

Boleh saja Anda ambil beberapa hari untuk cuti ke luar kota. Sekarang saatnya menikmati hasil perjuangan yang kemarin. Syukuri setiap langkah yang Anda jalani. Tak usah hiraukan pengalaman yang kurang mengenakkan. Jangan sampai kejadian kecil merusak kebahagiaan yang besar. Rezeki: Makin meningkat. Asmara: Ada yang lagi kasmaran. Fisik: Kurang minum air putih. Hari baik: Senin, pergi ramai-ramai. Warna: Biru.

sumber: tabloidbintang.com
READ MORE - Ramalan Zodiak Hari ini Edisi 25 – 31 Maret 2013

Amazing! Orang ini punya empat Ginjal dan Tiga Pankreas!


Amazing! Orang ini punya empat Ginjal dan Tiga Pankreas! Normalnya manusiakan hanya mempunyai 2 ginjal dan 1 pankreas tapi berbeda dengan orang ini. Siapakah dia? Lalu kenapa ia punya beberapa ginjal dan pankreas? Simak informasinya dibawah :

Amazing! Orang ini punya empat Ginjal dan Tiga Pankreas!
Carl Jones. ©Mirror.co.uk



Namun tidak dengan pria ini. Carl Jones, 32 tahun saat ini memiliki empat ginjal dan dua pankreas.

Carl mendapatkan dua ginjal dan dua pankreas tambahan setelah menjalani transplantasi. Alih-alih, mengambil organ yang tak berfungsi, dokter membiarkannya untuk berjaga-jaga jika hasil cangkok tidak bekerja dengan baik. Alhasil, Carl harus menjalani hidupnya dengan empat ginjal dan tiga pankreas.

"Aku punya organ yang cukup untuk keluarga kecil. Ini gila. Satu-satunya efek negatif adalah aku tak bisa kurus karena organ itu ada di bagian perutku," ungkap Carl, seperti dilansir oleh Mirror (22/03).

Carl menderita penyakit diabetes tipe-1 sejak kecil dan telah menghabiskan banyak waktu untuk dialisis. Transplantasi ginjal dan pankreasnya yang pertama adalah pada tahu 2004. Empat tahun kemudian prosedur tersebut dilakukan kembali.

Saat ini diabetes Carl telah sembuh dan dia bisa memiliki kehidupan yang cukup normal. Carl membutuhkan pankreas baru karena dia tak bisa memproduksi insulin. Sementara ginjalnya telah rusak karena diabetes.

"Aku mungkin punya empat ginjal dan satu pankreas. Namun orang yang mendonorkan organnya padaku memiliki semua hati," tambahnya, memuji pendonor organ yang telah menyelamatkan hidupnya.


sumber: http://www.merdeka.com/sehat/wow-pria-ini-punya-empat-ginjal-dan-tiga-pankreas.html
READ MORE - Amazing! Orang ini punya empat Ginjal dan Tiga Pankreas!

Selasa, 26 Maret 2013

Inilah 5 Fakta Seks wanita yang bikin melongo

Inilah 5 Fakta Seks wanita yang bikin melongo - tahukah kamu fakta dari seka wanita? Kali ini layakbaca akan mengulas hal tersebut yaitu 5 fakta seks wanita yang di dapatkan dari sumber yang ada berdasarkan penelitian.


Hanya 30 Persen Wanita Mengalami Orgasme
Hubungan intim akan terasa luar biasa saat seorang wanita mengalami orgasme, bahkan orgasme beberapa kali. Tapi bagi kebanyakan wanita, perasaan ada di atas segalanya, karena itu hanya sedikit wanita yang bisa menikmati orgasme secara rutin. Hanya 30 persen wanita yang menikmati orgasme secara rutin. Faktor yang membuat wanita sulit mendapatkan orgasme adalah suasana hati, kurangnya waktu foreplay, rasa tidak nyaman pada pasangan dan sebagainya.

Tidak Mood Bercinta Adalah Hal Normal
Wanita butuh banyak aspek untuk bersedia melakukan hubungan intim, misalnya perasaan dicintai, perasaan dibutuhkan, dan sebagainya yang melibatkan perasaan. Sedangkan pria, mereka punya dorongan seksual yang lebih tinggi hanya butuh tempat untuk bercinta tanpa memikirkan hal lain. Karena itu, sangat normal jika ada wanita yang malas-malasan dan enggan melakukan hubungan seksual karena tidak mood atau perasaanya sedang tidak enak.

Rata-Rata Wanita Bercinta 103 Kali Dalam Setahun
Berdasarkan sebuah survey di seluruh dunia, rata-rata wanita melakukan hubungan seksual 103 kali dalam setahun. Negara yang paling tinggi adalah Yunani dan Brazil. Sedangkan Jepang berada di posisi paling bawah.

Hubungan Seksual Adalah Kegiatan Menyehatkan
Selain menyenangkan dan mempererat keintiman suami istri, hubungan seksual adalah kegiatan yang sangat sehat. Hubungan intim dan orgasme akan melepas hormon oksitosin atau hormon yang memunculkan rasa bahagia. Selain itu tubuh akan melepas endorfin, molekul protein yang akan dilepas tubuh saat seseorang berolahraga. Hubungan seks juga bisa membakar kalori. Lakukan 3 kali seminggu, maka Anda akan membakar 7500 kalori setiap tahun.

20 Persen Wanita Mengalami Vagina Kering
Sering merasa miss V kering padahal suami sudah melakukan foreplay cukup lama? Sekitar 20 persen wanita di seluruh dunia mengalami hal ini. Agar hubungan intim tidak terasa sakit dan lebih nyaman, Anda bisa menggunakan lubrikan yang terbuat dari air. Sementara itu, 40 - 60 persen wanita yang akan memasuki masa menopause juga mengalami masalah ini.

Sumber : vemale.com

READ MORE - Inilah 5 Fakta Seks wanita yang bikin melongo

Hal-hal yang Menarik Perhatian Pria Selain Penampilan


Selain Penampilan Pria menyukai 11 Hal ini – Sahabat khusus perempuan nih ada bocoran tentang pria, dimana seorang pria tidak hanya menyukai penampilan saja loh, melainkan ada hal lain yang bisa menarik perhatiannya.kamu mau menarik perhatian pria? Nih baca dulu hal-hal yang menarik perhatian pria selain penampilan.

Hal-hal yang Menarik Perhatian Pria Selain Penampilan
Image/Google



Pendengar yang baik
Kebanyakan pria menghargai wanita yang mampu menjadi pendengar yang baik, bukan malah mengomel setiap waktu. Sebab pendengar yang baik menandakan seorang wanita yang penuh perhatian.

Spontan
Hal-hal spontan yang terdengar sepele, seperti kebiasaan menyanyi saat memasak atau membersihkan rumah sambil menari, ternyata begitu disukai oleh pria. Wanita harus sering-sering melakukannya.

Pengendara yang baik
Meskipun banyak pria mengeluh tentang cara wanita mengendarai mobil, namun mereka kagum jika ada wanita yang menjadi pengendara yang baik. Pengendara yang baik di mata beberapa pria bahkan harus bisa mengebut namun tetap mahir mengontrol kemudi.

Tidak mengeluh
Mengeluh bukan cuma buruk bagi tubuh, tetapi juga menjauhkan wanita dari pria. Sebab kebanyakan pria tidak suka dengan wanita yang kerap mengeluh. Jadi wanita sebaiknya lebih bersyukur akan kehidupannya.

Pandai memasak
Makan enak dan menyehatkan adalah dambaan banyak pria. Oleh sebab itu mereka bisa tergila-gila dengan wanita yang pandai memasak. Penampilan luar menjadi daya tarik kesekian jika wanita yang disukainya pandai memasak.

Asli
Meskipun pria suka dengan dada besar, pantat besar, atau bagian tubuh yang seksi lainnya, mereka tetap suka pada yang asli! Jadi wanita tidak perlu susah payah dan menghamburkan uang untuk membongkar wajah atau tubuhnya.

Mau kompromi
Meski ada wanita yang berwajah cantik dan kaki jenjang, pria tidak akan menyukainya jika mereka tidak bisa diajak kompromi. Misalnya tentang karir atau masa depan pria tersebut.

Perhatian
Meskipun pria begitu cuek, ternyata mereka justru menyukai wanita yang perhatian. Bagi pria, perhatian membuat mereka merasa dicintai dan berharga.

Lucu
Sama seperti wanita yang menyukai pria dengan selera humor bagus, pria juga begitu. Mereka tertarik dengan wanita yang bisa diajak bercanda dan tidak merasa sakit hati akibat guyonan yang dilontarkan.

Mandiri
Wanita yang mandiri dianggap pria sebagai sosok yang mampu menjaga diri sendiri dengan baik. Maka dari itu, pria yakin wanita yang mandiri juga bisa menjaga pasangannya.

Kuat
Apapun cobaan yang melanda, wanita sebaiknya tetap kuat dan menjalani semuanya dengan baik. Sebab pria juga menyukai wanita yang kuat. Menurut pria, wanita yang kuat akan bersedia hidup bersama pasangan dengan segala masalah yang menghampiri.


sumber: http://www.merdeka.com/gaya/11-hal-yang-disukai-pria-dari-wanita-selain-penampilan.html
READ MORE - Hal-hal yang Menarik Perhatian Pria Selain Penampilan

Senin, 25 Maret 2013

Manfaat ajaib dari kopi melindungi kerusakan hati

Manfaat ajaib kopi untuk melindungi kerusakan hati - sahabat suka minum kopi? Ternyata ada manfaat ajaib loh dari kopi. Selain untuk mencegah kantuk ada lagi manfaat lainnya. Informasi ini di dapatkan berdasarkan sumber terpercaya. Simak yuk manfaat ajaib dari kopi tersebut.



Ketika merasakan kantuk yang luar biasa, banyak orang yang kemudian lari ke kopi. Selain bisa mengusir kantuk, kopi juga memiliki fungsi istimewa lainnya yaitu dapat melindungi kerusakan hati, khususnya pada mereka yang sering mengonsumsi minuman beralkohol.

Kesimpulan itu didapat dari studi baru yang belum lama dilakukan. Dalam penelitian, peneliti bertanya tentang konsumsi kopi kepada hampir 19.000 pria Finlandia dan perempuan yang berusia 25 hingga 74 tahun yang mengonsumsi alkohol.

"Temuan kami menunjukkan kemungkinan efek perlindungan dari asupan kopi pada konsumen minuman beralkohol," ujar seorang peneliti, Dr Onni Niemela, dari Seinajoki Central Hospital dan University of Tampere di Finlandia, seperti dikutip dari ibnlive, Minggu (24/3/2013).

Dalam penelitian, Dr Onni mengukur darah peserta spesifik pada kadar enzim hati gamma-glutamil transferase (GGT). Sebab minum minuman beralkohol dapat meningkatkan kadar GGT dalam darah. Bahkan minuman keras dapat menyebabkan penyakit hati pada para alkoholik.

Salah satu pria yang menjalani tes ini mengaku mengkonsumsi lebih dari 24 minuman beralkohol per minggu, atau sekitar 3,5 minuman dalam sehari. Hasil tes menunjukkan bahwa ia memiliki tingkat tertinggi dari enzim hati, yakni sekitar tiga kali lebih tinggi dibanding pria yang tidak minum alkohol.

Di antara mereka yang alkoholik, ternyata ada yang merupakan penikmat kopi. Mereka mengonsumsi kopi sebanyak lima cangkir atau lebih setiap harinya. Ternyata dari tes menunjukkan penurunan 50 persen dalam GGT dibandingkan dengan pria yang tidak minum kopi.

Walaupun tidak ada perbedaan dalam variabel antara peminum berat, peminum moderat, atau mantan peminum dan non-peminum dalam penelitian ini, para peneliti masih tidak dapat menentukan dengan pasti apakah interaksi antara alkohol dan salah satu dari faktor-faktor tersebut mempengaruhi hasil.

Para peneliti menemukan bahwa cara penyajian kopi yakni siap saji, disaring, direbus atau dalam bentuk espresso tidak membuat perbedaan dalam temuan ini. Penelitian sebelumnya mengatakan terdapat kemungkinan bahwa kafein memainkan peran dalam hal ini.

Untuk diketahui, para peneliti tidak menemukan hubungan yang signifikan antara mengonsumsi kopi dan tingkat GGT pada peminum perempuan. Dan juga, selain minuman beralkohol hal ini juga dapat dipicu oleh rokok, usia yang lebih tua dan kelebihan berat badan.

Dengan adanya penelitian ini bukan berarti Anda bebas mengonsumsi alkohol karena bisa 'diselamatkan' oleh kopi. Minum kopi pun tidak boleh berlebihan karena tidak baik untuk kesehatan khususnya untuk tekanan darah Anda.



Sumber:detik.com

READ MORE - Manfaat ajaib dari kopi melindungi kerusakan hati

Di Inggris Anak Bolos Sekolah Orang Tua Juga di Hukum


Anak Bolos Sekolah Orang Tua Juga di Hukum – Sahabat di Negara Inggris Anak bolos sekolah orang tua ikut di hukum loh. Informasi ini berdasarkan sumber yang layakbaca dapatkan.

Guru dan Murid
Gambar/Google

Jika di Indonesia di adakan seperti itu juga pasti banyak ya orang tua siswa yang dihukum :D . Simak deh Informasinya dibawah :


Anak-anak sudah seharusnya mendapat pendidikan, salah satu caranya adalah dengan menempuh pendidikan di sekolah. Sayangnya, banyak murid yang sering absen dan ketinggalan pelajaran. Agar tidak terus menjadi kebiasaan, pemerintah Inggris menerapkan hukuman, bukan kepada murid, tetapi orang tua.

Dilansir Swindonadvertiser, Pemerintah Inggris menerapkan aturan bahwa orang tua akan dikenakan denda saat anaknya bolos dari sekolah. Pada tahun 2011 hingga 2012, terjadi peningkatan jumlah orang tua yang dikenakan denda akibat anak mereka yang membolos, yaitu 41.224 surat denda.

Dengan bertambahnya jumlah surat denda yang dikeluarkan, makin banyak juga orang tua yang dipanggil pengadilan karena tidak membayar denda tersebut. Pada tahun 2011 hingga 2012, ada 6.300 orang tua yang belum membayar denda. Ternyata masalah bolos bisa berbuntut panjang sebagai bentuk bahwa Pemerintah Inggris tidak main-main mengenai pendidikan warganya.

"Jika anak-anak tidak datang ke sekolah, mereka tidak bisa mendapat pelajaran. Terlalu banyak anak yang ketinggalan banyak mata pelajaran. Kami harus menangani makin buruknya tingkat kehadiran untuk menjamin bahwa setiap siswa mendapat pendidikan yang baik," ujar seorang juru bicara dari Departemen Pendidikan.


sumber: http://www.vemale.com/ragam/21099-di-inggris-anak-bolos-sekolah-orang-tua-juga-dihukum.html
READ MORE - Di Inggris Anak Bolos Sekolah Orang Tua Juga di Hukum

Mau Tahu Kapan Waktu Cuci Muka yang Tepat


Ini dia 5 pantangan untuk ibu hamil- sahabat jika sehabis dari luar pasti kalian cuci mukakan, atau ketika muka sudah terasa lengket dan berminyak. Tapi tahukah kamu kapan waktu yang tepat untuk mencuci muka? Layakbaca mendapatkan informasi kapan waktu yang tepat untuk mencuci muka. Mau tahu? Simak ya informasinya.

Cuci Muka



Wajah adalah bagian pertama yang dilihat orang lain. Untuk itu wajah harus dirawat sebaik mungkin. Wajah yang bersih tentu menunjang penampilan dan meningkatkan percaya diri. Mencuci muka merupakan salah satu ritual perawatan kecantikan. Tapi kapan waktu yang tepat untuk mencuci muka? 

Ilmuwan dan pakar kesehatan kulit, Linda Stephenson, mengatakan Anda harus membersihkan wajah dua kali sehari.
Menurut pemilik dan pendiri perawatan kulit, Mereadesso ini perawatan kulit yang baik adalah mencuci wajah di pagi hari sebelum Anda memulai aktivitas dan di malam hari ketika Anda akan tidur. 

"Kebanyakan orang mencuci wajah mereka di malam hari, ketika mereka melepas make up dan bersiap-siap untuk tidur. Tapi saya meyakini bahwa Anda harus mencuci wajah Anda hanya dalam cara yang sama, yakni di pagi hari," ungkapnya, seperti dilansir 29 secrets. 

Dia mengatakan bahwa membersihkan wajah di pagi hari adalah suatu keharusan karena akan menghilangkan banyak hal yang tidak sehat ketika tidur. "Selama malam, saat tubuh Anda sedang beristirahat, tubuh Anda sebenarnya sedang berusaha untuk menyingkirkan racun dan tekanan pada wajah di siang hari," katanya. Racun keluar dari pori-pori Anda dalam bentuk minyak di permukaan wajah. Sehingga Anda harus membersihkannya di pagi hari. 

Sementara itu, cara Anda membasuh wajah ternyata mempengaruhi kesehatan wajah Anda. Jangan pernah menggosok kulit wajah dengan produk yang kasar karena akan menyebabkan iritasi dan membuat kulit makin buruk. Pakai pembersih yang lembut, bebas alkohol dan menyerap pada kulit.


sumber: http://www.merdeka.com/gaya/kapan-waktu-yang-tepat-untuk-cuci-muka.html

READ MORE - Mau Tahu Kapan Waktu Cuci Muka yang Tepat

Minggu, 24 Maret 2013

3 hal yang pria lakukan untuk mendeteksi perselingkuhan

3 hal yang pria lakukan untuk mendeteksi perselingkuhan. Sahabat, layakbaca mendapatkan informasi dimana informasi interkait dengan cara mendeteksi perselingkuhan yang dilakukan seorang pria untuk mendeteksi pasangannyaa. Mungkin para pria yangnsudah menikah bisa melakukan hal ini, tapi ini hanya hal yang biasa pria lakukan ya, mungkin sahabat memiliki cara yang berbeda.

1. Bercinta 'lebih dalam dan lebih kuat'
Menurut sebuah studi dari Florida Atlantic University, pria yang percaya jika pasangannya mungkin punya selingkuhan akan lebih cenderung memiliki performa seksual yang 'lebih dalam dan lebih kuat' selama bercinta. Tampaknya ini adalah upaya si pria untuk 'menggantikan' sperma pria lain yang ada di dalam tubuh pasangannya.

2. Cek apakah si dia sering jalan-jalan atau tidak
Wanita yang tengah mengalami ovulasi atau subur dan aktif mencari pasangan, akan terlihat dari semakin meningkatnya intensitas mereka untuk berjalan-jalan. Berdasarkan keterangan dari peneliti UCLA, diduga peningkatan mobilitas ini dapat menambah jumlah pria yang akan dikencani si wanita.

3. Perhatikan kepribadiannya yang mungkin 'menjebak'
Kepribadian seperti terbuka, pintar dan easy going yang dimiliki wanita diketahui memiliki kaitan dengan kecenderungan untuk berselingkuh. Hal ini diungkap sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Personality and Individual Differences.

Sumber: detik.com

READ MORE - 3 hal yang pria lakukan untuk mendeteksi perselingkuhan

Kamera FujiFilm FinePix Xp200 Ultra Rugged


Kamera FujiFilm FinePix Xp200 Ultra Rugged. Fujifilm update kamera seri XP yaitu FinePix XP200 dan kamera ini tahan air hingga 50 meter feet/15, freezeproof hingga 14 derajat F dan tahan debu.

Kamera FujiFilm FinePix Xp200 Ultra Rugged


Kamera FinePix ZP200 16 Pixel dan sport kamera Optik 5x zoom Fujink dan fitur CMOS-shift image Stabilization untuk menangkap gambar bebas blur dan jelas. Dengan Intelligent Digital Zoom rentan zoom dapat dua kali lipat menjadi 10x.

Kamera FujiFilm FinePix Xp200 Ultra Rugged


Kamera XP200 mendukung 10fps kecepatan tinggi pemotretan terus menerus dengan resolusi penuh atau 60fps pada resolusi yang lebih rendah. Kamera ini juga mempu merekam video Full HD dan fitur in-camera editing film.

Kabarnya sih kamera ini akan hadir pada bulan Mei dengan pilihan warna hitam,kuning, biru dan merah dengan harga $299,95. Baca lebih lengkap disini [fujifilm][2]

Kamera FujiFilm FinePix Xp200 Ultra Rugged

Kamera FujiFilm FinePix Xp200 Ultra Rugged



READ MORE - Kamera FujiFilm FinePix Xp200 Ultra Rugged

Tips Menangani Rambut Bercabang

MEngatasi rambut bercabang - +Layakbaca.com  Kali ini akan berbagi tips masalah rambut bercabang, mungkin ini sering terjadi di setiap orang ya. risih dengan rambut bercabang mungkin juga di rasakan oleh banyak orang, lalu bagaimana mengatasinya, nah kali ini layakbaca akan berbagi tips menangani hal tersebut yang didapatkan dari sumber terpercaya semoga tips ini dapat bermanfaat.


Tips Menangani Rambut Bercabang
Tips Menangani Rambut Bercabang
sumber Google


Tips Menangani Rambut Bercabang.


Potong Rambut

Rapikan ujung rambut Anda setidaknya 2 bulan sekali. Jika rambut Anda rapuh, minta pegawai salon agar menggunakan gunting saja, bukan silet atau sisir yang di dalamnya terdapat silet untuk memotong rambut. Tidak perlu sampai mengubah gaya rambut, yang penting ujung rambut Anda rapi untuk menghindari cabang.

Jangan Sisir Rambut Saat Basah

Sebaiknya Anda tidak menyisir rambut saat basah. Kalaupun ingin rapi, gunakan sisir garpu bergigi jarang atau gunakan jari-jari Anda.

Segera Keramas Setelah Berenang

Air kolam renang mengandung penjernih air yang dapat merusak rambut. Karena itu, gunakan topi renang dan segera cuci rambut setelah selesai berenang untuk menghilangkan residu pada rambut.

Pakai Kondisioner

Awal mula cabang yang kering adalah rambut yang kurang mendapat kelembaban. Gunakan kondisioner setiap kali Anda selesai keramas, beri lebih banyak pada bagian ujung rambut.

Hindari Alat Panas

Sebisa mungkin, keringkan rambut dengan cara alami atau dengan kipas angin. Hair dryer dan alat panas lain seperti catok akan membuat rambut semakin kering dan rapuh. Kalaupun Anda harus memakai alat-alat itu, gunakan terlebih dahulu serum pelindung.

Konsumsi Makanan Sehat

Sebagai bagian dari tubuh, memberi nutrisi dari dalam sangat diperlukan rambut. Rajinlah mengonsumsi buah-buahan segar. Agar tidak bosan, variasikan buah yang Anda konsumsi. Pisang, semangka, apel dan sebagainya akan memberi nutrisi untuk rambut dari dalam.


sumber: http://www.vemale.com/fashion/berita/20976-tips-mengatasi-rambut-bercabang.html
READ MORE - Tips Menangani Rambut Bercabang

Zat Logam Berat ada di Jajanan Anak-anak


Logam Berat ada di jajanan Anak-anak? Nah loh… ada lagi nih sesuatu yang harus sahabat ketahui apalagi sahabat yang sudah punya anak. Ada berita bahwa zat logam berat terdapat pada jajanan anak-anak, jadi kamu harus berhati-hati ya, berita selengkapnya baca deh dibawah ini :


Zat Logam Berat ada di Jajanan Anak-anak
FOTO/ANTARANEWS


Badan Pengawas Obat dan Makanan menyatakan, dari hasil pemeriksaan jajanan anak-anak di Kalimantan Selatan ditemui cemaran mikroba atau logam berat dan zat berbahaya lainnya di atas ambang batas yang ditetapkan.

Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kalsel Dewi Prawitasari di Banjarmasin, seperti dikutip Antara, Sabtu (23/03/2013) mengatakan, dinas kesehatan bersama dengan BPOM mendapatkan fakta yang cukup memprihatinkan, yaitu 28 persen dari jajanan anak-anak kini tercemar mikroba dan zat berbahaya lainnya cukup tinggi.

"Zat berbahaya tersebut antara lain pewarnaan ada yang menggunakan warna non-makanan, adanya zat pemanis berlebihan, pengawet dan lainnya," katanya.

Menurut Dewi zat-zat berbahaya tersebut, membuat anak-anak tidak bisa tumbuh dengan baik, pemanis yang banyak ditemukan pada minuman juga tidak ada kalorinya, sehingga energi untuk belajar menjadi sangat kurang.

Makanan dengan bahan pengawet, kata Dewi juga bakal membuat daya tahan tubuh anak berkurang, sehingga akan lebih mudah lelah dan mudah terserang berbagai penyakit.

"Tentu kondisi tersebut sangat tidak bagus bagi masa depan anak-anak dan daerah ini," katanya.

Saat ini, tambah dia, BPOM terus melakukan sosialisasi tentang pentingnya makanan sehat, ke sekolah-sekolah, selain itu juga melakukan pemeriksaan secara rutin ke pedagang makanan di sekolah melalui laboratorium keliling.

Hasilnya, bila ada ditemukan jajanan yang tidak sesuai dengan ketentuan, akan dilaporkan ke pihak sekolah, agar bisa memberikan peringatan dan pembinaan kepada pedagang tersebut.

Kita tidak bisa merazia, sifatnya hanya pembinaan secara terus menerus dan memberikan kesadaran tentang kesehatan," katanya.

Sosialisasi juga dilakukan ke industri makanan atau jajanan, untuk memastikan kebersihan pada saat proses pengolahan.

"Hasilnya memang masih banyak industri pengolahan yang kurang peduli dengan sanitasi maupun kebersihan tempat pengolahan, tetapi terus kita datangi dan bina," katanya.

Kepala Dinas Kesehatan Kalsel Rusdiansyah mengatakan, agar anak-anak tetap sehat, sarapan dan minum susu sebelum sekolah adalah hal yang paling baik dan aman bagi anak-anak.

Selain itu, sekolah juga diimbau untuk wajib ada kantin, sehingga pedagang yang berjualan akan lebih mudah untuk dibina dan dilakukan pengawasan.

Seperti di Kabupaten Hulu Sungai Selatan, kini telah dikembangkan gerobak sehat, yaitu gerobak khusus untuk jualan jajanan anak-anak yang dijamin sehat.

"Harga makanannya tidak perlu mahal, yang penting bersih dan sehat, tidak mengandung zat berbahaya," katanya.

Ke depan diharapkan, kabupaten dan kota di Kalsel lainnya, bisa mengembangkan gerobak sehat tersebut untuk melindungi anak-anak dari jajanan yang membahayakan.

READ MORE - Zat Logam Berat ada di Jajanan Anak-anak