Rabu, 16 Januari 2013

Asus MeMO Pad, Tablet Android 7 inci Murah Hanya 1,4 Jutaan

Asus MeMO Pad, Tablet Android 7 inci Murah Hanya 1,4 Jutaan
Tablet terbaru dari Asus diperkenalkan di ajang CES 2013 , gadget tersebut adalah Asus MeMO Pad ME172V dengan ukuran 7 inci . kabarnya tablet ini akan memiliki harga $149 atau sekitar sejutaan saja :D Tablet yang murah bukan ? , tablet ini siap menggempur pasaran tablet Cina yang harganya murah banget.



Spesifikasi MeMO Pad ini mendapatkan dukungan prosesor 1Ghz Via WM8950 dengan Mali 400 GPU dan untuk menopang peformanya mendapatkan RAM 1GB. Gadget ini berjalan dengan Android 4.1 Jlly Bean dan mendapatkan layar 7 inci beresolusi 1024 x 600 10 point layar multitouch .

Tablet ini dilengkapi dengan kamera 1MP dengan BSI Sensor dan mampu merekam video 720p , untuk audionya dilengkapi dengan Master audio dan MaxxAudio dengan kualitas suara tinggi . Fitur lainnya mendapatkan WiFi 802.1b/g/n .

Tablet ini memiliki 2 buah varian penyimpanan , yaitu 8GB dan 16GB penyimpanan onboard dan bisa ditambahkan dengan microSD .  Untuk baterai mendapatka 4270mAh dengan batterai ini akan mampu bertahan selama 7 jam penggunaan.

Yang sudah gak sabar memiliki tablet mudah ini mending kumpulin uang sampai tablet ini hadir di pasaran Indonesia . [Asus]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar